Entri Populer

Sabtu, 05 Maret 2011

Cara Membuat Pupuk Cair Organik


Brebes merupakan daerah beriklim tropis dengan suhu yang cukup panas. Daerah Brebes juga termasuk ke lam daerah pantai utara yang terletak di sepanjang pantai utara Jawa sehingga memiliki kelembaban udara yang rendah. Karena letaknya yang demikian Brebes merupakan salah satu daerah yang subur dan potensial untuk pertanian, terutama adalah tanaman bawang merah. Sehingga tak heran jika Brebes terkenal dengan KOTA BAWANG. Namun, kini lahan pertanian untuk menanam tingkat kesuburannya menjadi berkurang. Hal itu disebabkan karena penggunaan pupuk yang terlalu berlebihan.  Karena telah  kita ketahui bahwa penggunaan pupuk yang bersal dari bahan kimia akan mengurangi kadar unsur hara dalam tanah yang dibutuhkan oleh tanaman. 
Bahan-bahan yang diperlukan : 
  1. Buah-buah yang busuk
  2. Gula pasir 
  3. Air
Alat 
  1.  Ember
  2. Karung plastik / beras
  3. Pengaduk
Cara Membuat pupuk cair :
  1.   1kg buah-buahan busuk dipotong-potong dan bungkus dengan karung beras kemudian diikat.
  2.  Campurkan karung beras yang berisi buah-buahan busuk tadi dengan ± 5 liter air yang telah dicampurkan dengan gula pasir sebanyak 1 ons ke dalam ember.
  3. Kemudian tutup dan biarkan selama 1 bulan tiap 3 hari sekali diaduk. Setelah 1 bulan kompos cairpun siap digunakan untuk menyuburkan tanaman dengan cara alami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar